10 Tempat/Kota Terbaik Di Jepang

Kali ini saya akan posting  10 Tempat/Kota Terbaik Di Jepang, untuk yang mau atau punya impian ke Jepang jangan sampai melewatkan 10 tempat ini. Langsung saja ini dia tempat-tempatnya.

10) HYOGO


Prefektur Hyogo adalah salah satu prefektur di Jepang yang berlokasi di wilayah Kansai dengan ibukota Kobe.  Hyogo memiliki satu tempat bersejarah, Kastil Himeji, sebuah Situs Warisan Dunia UNESCO yang berada di Kota Himeji. Sebagian besar penduduk Hyogo tinggal di pantai selatan yang merupakan bagian dari daerah metropolitan Osaka-Kobe-Kyoto. Pulau Awaji adalah sebuah pulau di Laut Inland, berbaring antara Honshu dan Shikoku.

9) OKINAWA


Okinawa merupakan prefektur di Kyushu yang merupakan wilayah Jepang paling dan memiliki 160 pulau kecil. Letaknya dekat dengan Benua Asia dengan cuaca yang hangat hampir di sepanjang tahun. Wilayah ini memiliki warisan budaya dan sejarah yang menjadi warisan dunia yaitu Kerajaan Ryukyu. Prefektur ini menawarkan kalian sejarah, adat istiadat, kesenian, dan kuliner. Hutan rimbun, laut, dan kepulauan dapat memanjakan kalian di Okinawa.

8 ) HIROSHIMA



Prefektur Hiroshima adalah prefektur Jepang yang terletak di pulau Hoshu. Ibu kota prefektur ini berada di kota Hiroshima. Hiroshima secara harafiah berarti “pulau luas.”  Sejak zaman Meiji hingga berakhirnya Perang Dunia II, Hiroshima merupakan pusat industri militer dan logistik untuk keperluan perang. Di antara produk kebanggaan kota Hiroshima adalah mobil Mazda, makanan ringan merek Calbee dan saus merek Otafuku. Hiroshima juga kaya akan beberapa situs warisa dunia seperti Miyajima, Kuil Itsukushima, dan Dome Bom Atom yang menyiratkan sejarah dapat kalian kunjungi. Hiroshima sangat terkenal dengan tiram, momiji manju panggang yang populer sebagai oleh-oleh.

7) NARA


Nara adalah sebuah prefektur yang berada di wilayah Kansai, Pulau Honshu, Jepang. Nara sempat menjadi ibukota kuno di Jepang yaitu kira-kira pada abad ke-6. Nara merupakan salah satu kota wisata favorit di Jepang. Monumen Historis Nara Kuno adalah sebutan untuk tujuh bangunan kuil Buddha dan Shinto, reruntuhan Istana Heijo, dan Hutan Kasugayama yang merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO.

6) AICHI


Prefektur Aichi terletak di daerah Chubu dan dikenal sebagai daerah Tookai. Ibu kota dari prefektur ini adalah Nagoya.  Terletak di dekat pulai Honshu, Aichi berhadapan dengan Ise dan Teluk Mikawa ke arah selatan. Saat mengunjungi kota Nagoya, kalian dapat mengunjungi Kastil Nagoya tempat dimana Tokugawa Ieyasu menjalankan pemerintahan pada Zaman Meiji. Jika ingin mencicip kuliner khas prefektur ini, cobalah Miso Katsu dan Miso Nikomi Udon yang begitu terkenal. Selain dapat berwisata budaya dan kuliner, tidak lengkap rasanya jika tidak berbelanja di shopping area. Prefektur Aichi memberikan kalian baik dari segi sisi sejarah maupun kehidupan modern Jepang.

5) CHIBA


Prefektur Chiba adalah prefektur Jepang yang terletak di daerah Tokyo-Yokohama, Pulau Honshu Jepang. Ibu kota dari prefektur ini adalah Chiba. Awalnya, Chiba tumbuh sebagai prefektur penghasil padi terbesar. Hasil pertanian setempat banyak dikirim lewat sungai dan kanal dari sebuah kota perdagangan kuno, Sawara. Dari tahun ke tahun Chiba terus berkembang, misalnya Kota Makuhari. Perkembangan kota itu sangat pesat. Bahkan, beberapa waktu silam Kota Makuhari ditunjuk sebagai tempat pameran otomotif terbesar di Jepang dengan pengunjung mencapai empat juta orang.

4) OSAKA


Osaka adalah salah satu prefektur Jepang yang terkenal akan kehidupan modernnya.  Osaka berada di urutan ke-7 setelah Tokyo, New York, Los Angeles, Chicago, Paris dan London. Osaka adalah sebuah kota di daerah Kansai pulau utama Honshu. Terletak di mulut Sungai Yodo di Osaka Bay. Rasio aktif penduduk Osaka antara siang sampai malam, jangka waktu itu adalah jangka waktu tertinggi di Jepang menyoroti statusnya sebagai pusat ekonomi. Kalian akan melihat hari-hari yang sangat sibuk disetiap harinya. Di pagi hari, masyarakat sudah antri menunggu kereta atau trem dan bus untuk pergi ke tempat mereka bekerja, sampai pada sore hari masyarakat pulang dari pekerjaan mereka. Malam hari pun Osaka masih ramai.

3) KANAGAWA


Prefektur Kagawa adalah prefektur Jepang yang terletak di Pulau Shikoku dengan beribukotakan Takamatsu. Kagawa merupakan prefektur dengan luas wilayah tersempit di Jepang. Iklim di Prefektur Kagawa adalah hangat dengan curah hujan yang rendah. Dengan iklim yang hangat dan lingkungan alam yang indah, Kagawa adalah tempat yang baik untuk pariwisata. Destinasi wisata favorit di Prefektur Kagawa yakni Taman Ritsurin di pinggir Kota Takamatsu. Takamatsu juga dikenal sebagai pusat udon di Jepang. Bukan hanya itu saja, prefektur ini juga terkenal dengan kerajinan tangannya yaitu Marugame Uchiwa (kipas tangan yang berbentuk bundar dengan motif beraneka macam). Marugame Uchiwa ini bisa dijadikan alternatif souvenir bagi kalian.

2) KYOTO  
         
                                                                                                          
Provinsi Kyoto adalah salah satu provinsi terkenal yang dimiliki Jepang. Provinsi ini terletak di tengah-tengah wilayah bagian pulau Honshu. Provinsi ini diduduki hampir 1.5 juta penduduk.  Kyoto yang berada di daerah Kinki, sempat menjadi pusat pemerintahan Jepang. Bahkan sampai saat inipun, Kyoto masih mempertahankan sisi tradisionalnya hingga menarik perhatian beragam wisatawan dari berbagai belahan dunia. Dari sebuah situs warisan dunia, Kuil Kiyomizu (Kiyomizudera),kalian bisa melihat pemandangan yang indah saat musim bunga sakura saat musim semi dan momiji saat musim gugur. kalian dapat pula ikut merasakan masuk kebudayaan tradisional Jepang dengan banyaknya festival kebudayaan. Disini, kaliam dapat pula mencicipi masakan khas Jepang yaitu Kaiseki Ryouri dan Kawayuka.

1) TOKYO


Prefektur Tokyo adalah salah satu prefektur terbesar yang menjadi ibu kota sekaligus daerah terpadat di Jepang. Tokyo adalah pusat politik, ekonomi, budaya dan akademis di Jepang serta tempat tinggal kaisar Jepang dan kursi pemerintahan negara sekaligus merupakan pusat bisnis dan finasial utama untuk seluruh Asia Timur. Tokyo terkenal dengan akan jam-jam sibuknya yang padat. Namun, bukan berarti Tokyo menjadi kota yang tidak memiliki objek wisata dan festival yang menarik. Tentunya seperti prefektur-prefektur yang lainnya kota ini juga memiliki keindahan pemandangan yang tak kalah dengan lainnya. Tokyo, seperti yang kalian tahu merupakan ibukota dari negara Jepang. Seperti kota-kota metropolitan lainnya, kota yang memiliki penduduk sekitar 13juta ini memiliki segala fasilitas yang kalian inginkan secara lengkap.

Banyak wisatawan dari berbagai belahan dunia datang ke Tokyo. Wisata alam, hiking, juga olahraga air dapat kaliam dapatkan disini. Jika ingin merasakan dan melihat kebudayaan unik, mungkin kalian dapat mengunjungi Akihabara dan Harajuku. Pemandangan metropolitan kota Tokyo dapat kalian lihat jika menaiki Tokyo Tower. Jika ingin membeli suvenir tradisional, kalian dapat mengunjungi Kuil Senso di Asakusa, dimana banyak penjual suvenir di sepanjang kanan-kiri jalan. Tidak hanya oleh wisatawan asing, wisatawan lokal pun sering datang berkunjung ke Tokyo.

spesial thanks for jalan2kejepang.com
Previous
Next Post »

3 komentar

Write komentar
Anonim
AUTHOR
11 Juli 2015 pukul 02.44 delete

pengen ke tokyo

Reply
avatar
pak muliadi
AUTHOR
29 Desember 2016 pukul 19.04 delete

KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.

KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.


KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.


Reply
avatar